Senin, 02 Januari 2012

Gusnul: Arema Jangan Morat Marit


Konflik internal Arema IPL masih saja terjadi. Banyak pihak yang prihatin dengan kondisi itu, salah satunya Gusnul Yakin.
Prihatin. Gusnul Yakin, sosok yang pernah menukangi Arema. (Foto: Ongisnade)
Prihatin. Gusnul Yakin, sosok yang pernah menukangi Arema. (Foto: Ongisnade)
Mantan pelatih Arema ini terlihat mengunjungi latihan arema yang diasuh Milomir Seslija, Senin (02/01). Muncul spekulasi jika kehadiran Gusnul ini untuk meminta kembali para pemain ke manajemen Arema yang saat ini di bawah kendali ancora group. Namun hal ini buru-buru dibantah oleh Gusnul.
“Wah gak kok, saya kesini itu sebagai orang Malang dan mantan Arema yang ingin agar klub ini jangan morat-marit,” ujarnya kepada wartawan.
Mantan pelatih Persik Kediri ini menambahkan kalau ia selama ini punya hubungan baik dengan pemain dan pelatih Arema IPL. “Saya datang juga agar tahu sebenarnya masalah pemain ini apa,” tandas Gusnul.
Saat ditanya wartawan apakah mengharapkan pemain bisa bermain lagi untuk Arema di bawah manajemen Ancora, Gusnul tidak mengiyakan dan juga tidak menolak. “Saya tidak bilang seperti itu ke pemain tapi paling tidak bagaimana baiknya mereka sudah tahu,” ungkapnya.
Sementara itu dalam latihan rutin di stadion Gajayana, skuad asuhan Milomir Seslija ini tetap melahap menu latihan meski tidak ada official tim yang mendampingi. Bahkan bisa dibilang yang tersisa saat ini hanya pelatih dan pemain. Sementara jajaran manajemen seperti Agung Setyo “Gimin” Nugroho juga tidak telihat karena sudah mengundurkan diri. Begitu juga dengan dokter tim, Albert Rudianto dan ball boy juga tidak terlihat. Alhasil beberapa Aremania membantu kelancaran latihan di stadion milik Pemkot Malang itu.
Dalam latihan yang tak diikuti oleh Gunawan Dwi Cahyo tersebut, tim fokus pada bagaimana menyerang dan bertahan dengan baik. Selain itu, Millomir Seslija juga terihat melatih finishing para pemain. (onn/mia)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar